Mau pasang iklan? silahkan klik menu Contact!

Xiaomi Redmi Note 7 Pro resmi dirilis! Berikut spesifikasi dan harganya

Xiaomi Redmi Note 7 Pro. ©2019 GSMArena.com

Setelah beberapa waktu yang lalu merilis Redmi Note 7, kini versi upgrade dari lini tersebut akhirnya dirilis.

Smartphone tersebut bernama Redmi Note 7 Pro. Ini adalah satu-satunya flagship dari merek Redmi, yang seharusnya adalah lini terjangkau dari Xiaomi. Meski demikian, sebenarnya smartphone ini tidak benar-benar flagship karena tak ada prosesor terbaru yang disematkan, layaknya smartphone yang rilis di MWC 2019 minggu ini.

Soal desain, tidak ada perubahan berarti dari versi Pro dengan Note 7. Namun di versi Pro terdapat sentuhan warna gradien yang memperlihatkan bahwa smartphone ini berada di jajaran papan atas. Selain itu, sentuhan kacanya mendapat proteksi Gorilla Glass 5.

Di bagian depan, terdapat layar berpanel LCD berukuran 6,3 inci dengan resolusi 2380x1080. Seperti yang kita temui di Note 7, versi Pro juga membawa teardrop notch dan juga bezel dagu yang cukup lebar. Di bagian belakang tetap ada fingerprint sensor dan juga dual kamera di pojok kiri perangkat.

Soal dapur pacu, terdapat prosesor Snapdragon 675 yang didesain Qualcomm untuk gaming dan tugas visual berat lainnya. Jadi, prosesor ini akan jadi sangat ringan untuk menangani tugas sehari-hari Anda. Prosesor ini dipadu dengan pilihan RAM Storage 4GB/64GB atau 6GB/128GB.

Soal baterai, terdapat kapasitas 4.000mAh yang didukung Quick Charge 4.0 beserta chargernya yang bisa dibeli terpisah.

Soal kamera, Redmi Note 7 akan memberi Anda lebih. Tak cuma resolusi 48MP yang telah ada di versi reguler, di versi Pro ditawarkan sensor lebih baik yakni milik Sony IMX586. Kamera beresolusi besar ini dipadu dengan dual kamera 5MP.

Tak cuma untuk memotret dengan tajam, kamera ini bisa digunakan untuk merekam dengan resolusi 4K di 30fps.

Untuk kamera depan, terdapat sensor 13MP yang juga bisa digunakan untuk face unlock.

Harga
Smartphone ini dibanderol 14.000 Rupee (Rp 2,8 juta) untuk versi 4/64, sementara versi 6/128 dibanderol 17.000 Rupee (Rp 3,4 juta). Angka ini tentu akan disesuaikan ketika masuk Indonesia.
Xiaomi Redmi Note 7 Pro resmi dirilis! Berikut spesifikasi dan harganya Xiaomi Redmi Note 7 Pro resmi dirilis! Berikut spesifikasi dan harganya Reviewed by Pao on 16.38 Rating: 5
ads 728x90 B
Diberdayakan oleh Blogger.